Mesin Ngelitik, Dipicu Bahan Bakar Sampai ‘Jorok’

19-May-2018

Category : Mesin
Mesin Ngelitik, Dipicu Bahan Bakar Sampai ‘Jorok’

Ngelitik atau engine knocking merupakan ‘penyakit’ yang bisa terjadi pada semua varian. Tak hanya mobil lawas, tapi mobil baru juga bisa mengamati. Terdengar bunyi ketikan saat pedal gas diinjak spontan, dan makin keras saat kecepatan meningkat.

Ngelitik terjadi saat pembakaran pada mesin tidak berjalan normal. Pencampuran bahan bakar di ruang bakar tidak berlangsung sempurna. Penyebab utamanya biasanya kualitas bahan bakar dengan kualitas rendah, dibawah oktan semestinya. Bahan bakar dibawah standar inilah yang memicu pembakaran lebih cepat dan terjadilah ngelitik.

 

Kemungkinan kedua, ‘jorok’. Saringan atau pompa bensin kotor berakibat bahan bakar yang masuk ke mesin pun tidak bersih, lama-lama memicu ngelitik. Begitu pula klep berkerak dan lapisan karet terlalu kotor. Komponen lain yang bisa memicu ngelitik adalah busi, kualitasnya sudah buruk dan mesti ganti busi atau tidak sesuai spesifikasi standar.

 

Tekanan kompresi terlalu tinggi, juga bisa memicu ngelitik. Tekanan terlalu tinggi membuat katup-katup mesin tidak terbuka sempurna. Untuk mencegah ngelitik, pastikan selalu kualitas bahan bakar dan kebersihan komponen-komponen mesin. Dalam jangka panjang, ngelitik bisa merusak mesin.

 

Dalam ruang bakar, ketika kepala piston sedang berada di atas ada tiga bagian yang terbentuk. Paling atas yaitu bensin yang terbakar pada 2.000 °C – 3.000 °C, lapisan kedua adalah udara pelindung di bagian tengah dan kepala piston(Kompas.com). Gelombang ngelitik bisa merusak lapisan pelindung hingga melebihi batas ketahanan suhu piston, hingga bolong atau meleleh.

Related Articles

Sebagian pengguna mobil mungkin pernah membeli ban. Namun kode produksinya bukan tahun sekarang. Bila mengalami kondisi seperti itu, sebaiknya jangan berasumsi bahwa ban sudah kadaluarsa. Faktanya ban tidak memiliki masa kadaluarsa, sepanjang disimpan dengan baik ban tetap dapat digunakan.

Belakangan ini makin banyak sepeda motor dengan konstruksi mesin DOHC. DOHC adalah singkatan dari Double Over Head Camshaft, atau mesin yang dalam satu piston mempunyai dua pasang overhead.

Alternator mobil juga biasa disebut sebagai dinamo ampere. Alternator adalah sebuah komponen pada mobil yang berfungsi menghasilkan arus listrik bagi semua komponen yang membutuhkan aliran listrik, seperti AC, lampu mobil, dan audio mobil.

Selama ini banyak salah kaprah soal penggunaan rem ABS (Anti-lock Braking System) di mobil-mobil modern. Sistem rem anti mengunci tersebut dipahami untuk memperpendek jarak pengereman, tidak sedikit pengemudi yang terlalu percaya diri dengan mengabaikan jarak pengereman dengan kendaraan di depan.

Related Products